Tingkatkan profesionalisme Personil Humas , Polda NTT laksanakan Pelatihan

Tingkatkan profesionalisme Personil Humas , Polda NTT laksanakan Pelatihan

Di era keterbukaan informasi publik seperti sekarang ini Polri dalam hal ini Humas Polri selalu berusaha untuk meningkatkan Profesionalisme . Oleh karena itu , Senin tanggal 14 Desember 2015 Bidang Humas Polda NTT melaksanakan pelatihan kontribrutor berita dan operator website Tribrata News Polda NTT yang bertempat di Hotel Sylvia Kupang . Acara yang dibuka oleh Irwasda Polda NTT Kombes Pol. John Efry M.Si yang didampingi oleh Kabid Humas Polda NTT diikuti oleh sekitar 100 personil polri baik dari satker Polda NTT dan dari Polres Jajaran Polda NTT mengambil tema meningkatkan sumber daya manusia fungsi humas dalam rangka memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap Polri . Dimana acara yang dilaksanakan ini bertujuan untuk melatih kontributor berita dan operator website karena Polri sekarang dalam hal ini Divisi Humas Polri sedang menggalakkan Portal Berita resmi Polri Tribrata News Polri untuk mulai membangun citra positif Polri dimata masyarakat bahwa Polri Kedepannya selalu akan berbenah untuk meningkatkan profesionalisme Polri. Kegiatan yang direncanakan berlangsung 3 hari ini dari tanggal 14 sampai dengan 16 Desember 2015 ini selain menghadirkan pemateri dari PWI Kupang juga mengundang Dosen dari Universitas Katolik Widia Mandira untuk lebih memantapkan materi yang disampaikan kepada peserta pelatihan.