AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH : Pesan Saya Kepada Masyarakat Bahwa Taat Aturan Lalu Lintas Itu Keren

AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH : Pesan Saya Kepada Masyarakat Bahwa Taat Aturan Lalu Lintas Itu Keren

Tribratanewssumbatimur.com – Kapolres Sumba Timur AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH bersama Kasat Lantas Polres Sumba Timur Iptu Bery Nathaniel, SH, Jumat (2/2/19) pagi, secara khusus melakukan siaran langsung dan bersilaturahmi ke Radio Max FM 96.9 MHz dalam rangka promo kegiatan Millenila Road Safety Festival 2019.

Dalam Talk Show tersebut Kapolres Sumba Timur AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH menyampaikan tujuan digelarnya kegiatan ini untuk menumbuhkan kesadaran generasi penerus yang merupakan kaum Millenial untuk taat dalam berlalulintas.

“ Pernyataan WHO, Laka lantas adalah urutan ke 5 penyebab manusia meninggal dunia yang mana Jantung Coroner di peringakt pertama diikuti Paru-paru, Diabetes, TBC dan Laka Lantas,” ungkap Kapolres AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH.

“ kegiatan ini sengaja dibuat untuk memberikan pengajaran kepada kaum millenial untuk cinta dan taat kepada peraturan berlalulitas dan merupakan program pemerintah yang di gelar di seluruh wilayah Indonesia dan juga merupakan amanat UU no. 22 tahun 2009 Pasal 203,” ujar Kapolres.

“ dari data laka lantas Polres Sumba Timur memiliki angka kecelakaan yang cukup tinggi pada tahun 2018 terjadi 176 kasus laka lantas dengan korban meninggal dunia 46 yang dominasi oleh usia 16 sampai 35 tahun yang berjumlah 25 orang atau hampir 60 % persen merupakan kaum millenial,” ungkap Kapolres.

Kapolres menjelaskan bahwa acara ini di kemas sedemikan rupa yang bersifat apreasiasi kepada kaum muda. “ kegiatan ini melibatkan pelajar, Instansi, Forkopimda dan masyarakat umum yang di kemas dalam jalan sehat, senam kolosal, safety ridding atau freestyle, deklarasi keselamatan berlalulintas, penandatanganan petisi, testimoni korban laka lantas, millenial expo,” kata Kapolres.

“ kami juga hadirkan Disk Jockey, Band, senam zumba untuk menghibur masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini dan akan kami kemas sedemikan rupa sesuai dengan tren masa kini,” lanjut Kapolres.

“ pesan saya kepada masyarakat bahwa taat aturan lalu lintas itu keren, itu saja,” ujar Kapolres.

*g26*