Kapolres Sumba Timur Pantau Langsung Pengamanan Ibadah Paskah di Kota Waingapu

Tribratanewsst.com_ Dalam rangka memastikan pelaksanaan ibadah Paskah berjalan dengan aman dan lancar, Kapolres Sumba Timur, AKBP Dr. Gede Harimbawa, S.E., S.H., M.H., M.I.Kom, turun langsung memantau proses pengamanan di sejumlah gereja pada Minggu, 20 April 2025 pagi.
Didampingi sejumlah pejabat utama Polres Sumba Timur, AKBP Dr. Gede Harimbawa berkeliling memantau langsung kesiapsiagaan personel di lapangan serta memastikan kelancaran kegiatan ibadah umat Kristiani di wilayah hukumnya.
“Kami ingin memastikan bahwa seluruh umat Kristiani dapat melaksanakan ibadah Paskah dengan penuh rasa aman dan nyaman. Oleh karena itu, kehadiran kami di lapangan merupakan bentuk nyata komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar AKBP Gede Harimbawa.
Kapolres juga mengapresiasi kerja keras seluruh personel yang terlibat dalam kegiatan pengamanan, serta menyampaikan terima kasih kepada para tokoh agama dan masyarakat yang telah bekerja sama menjaga situasi tetap damai dan tertib.
Lebih lanjut, Kapolres menekankan pentingnya sinergitas antara seluruh unsur terkait dalam mendukung keberhasilan pelaksanaan pengamanan perayaan Paskah tahun ini.
“Sinergitas seluruh stakeholder, mulai dari TNI, pemerintah daerah, tokoh agama, hingga masyarakat sangat menentukan suksesnya pengamanan ini. Kami bersyukur karena semua pihak menunjukkan kepedulian dan semangat kebersamaan dalam menjaga keamanan,” tegasnya.
Kegiatan pemantauan tersebut merupakan bagian dari langkah antisipatif Polres Sumba Timur dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif selama masa perayaan Paskah.
Dengan pendekatan humanis dan penuh tanggung jawab, Polres Sumba Timur terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga agar setiap momen keagamaan dapat berlangsung dalam suasana yang aman dan damai. _052