Bhayangkari Polres Sumba Timur Laksanakan Bhakti Kesehatan dan Pendidikan di SD Negeri 1 Waingapu

Bhayangkari Polres Sumba Timur Laksanakan Bhakti Kesehatan dan Pendidikan di SD Negeri 1 Waingapu

Tribratanewsst.com_ Bhayangkari Cabang Sumba Timur menggelar kegiatan Bhakti Kesehatan dan Bhakti Pendidikan di SD Negeri 1 Waingapu, pada Jumat, 8 November 2024 pagi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Sumba Timur Kompol Abd. Basith Algadri, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Sumba Timur Ny. Aisyah Basith Algadri, serta sejumlah pejabat utama Polres Sumba Timur dan anggota Bhayangkari.

Kedatangan Wakapolres Sumba Timur disambut dengan tarian kreasi yang dibawakan oleh para siswa, diikuti dengan sambutan hangat dari Kepala Sekolah SD Negeri 1 Waingapu beserta para guru. 

Acara yang digelar merupakan bagian dari program kemanusiaan "Bhayangkari Peduli" yang dilaksanakan oleh organisasi Bhayangkari untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat, khususnya di bidang kesehatan dan pendidikan.

Dalam kegiatan ini, Bhayangkari Cabang Sumba Timur menyerahkan bantuan sosial berupa tas sekolah kepada 157 siswa SD Negeri 1 Waingapu. Bantuan tersebut merupakan sumbangan dari Ibu Ketua Umum Bhayangkari Ny. Juliati Sigit Prabowo. 

Sedangkan untuk kegiatan Bhakti kesehatan, Bhayangkari lakukan sinergi bersama dengan Urdokes Polres Sumba Timur dan Puskesmas Kambaniru dalam lakukan pemeriksaan gigi gratis kepada para siswa.

Wakapolres Kompol Abd. Basith Algadri menyampaikan bahwa melalui program Bhayangkari Peduli, Polri bersama Bhayangkari berharap dapat terus membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan.

"Melalui program Bhayangkari Peduli, kami berharap dapat terus membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan di Sumba Timur. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi adik-adik siswa di sini, dan mendukung mereka untuk terus belajar dengan semangat," ujar Wakapolres.

Selain pembagian tas sekolah, juga dilakukan kegiatan Bhakti kesehatan pemeriksaan gigi gratis kepada para siswa, dengan melibatkan Urdokes Polres Sumba Timur dan Puskesmas Kambaniru.  

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pihak sekolah dengan menucapkan rasa terimakasih, yang disampikan oleh Kepala Sekolah, Ibu Selvia Radja Ratu . " Tidak ada kata lain yang dapat kami ucapkan selain berterimak kasih.," ujar Kepala Sekolah.

Bhayangkari sebagai organisasi yang peduli terhadap perkembangan sosial akan terus menjalankan berbagai program serupa untuk membantu warga Sumba Timur._ 052