Bukti Nyata Kedekatan Polri dan TNI Dengan Masyarakat.
Tribratanewssumbatimur.com - Bripka Dony Retang dan Pratu Syamsurizal merupakan anggota Polri dan TNI. Keduanya sama-sama bertugas di wilayah Kecamatan Matawai Lapawu, Bripka Dony Retang menjabat sebagai Kanit Binmas Polsek Matawai Lapawu sedangkan Pratu Syamsurizal adalah Babisa di Kecamatan Matawai Lapawu.
Hari ini, Kamis (24/1/2020) kedua saling bahu membahu turun ke sawah membantu masyarakat menanam bibit padi di Kampung Kalimbi Iwi Desa Praibakul. Hal ini merupakan bukti nyata kedekatan Polri dan TNI dengan masyarakat.
Kegiatan yang patut diancungi jempol ini dilakukan secara spontanitas saat kedua personil imi melakukan sambang di wilayah desa binaanya.
"Saat melintas di daerah persawahan bersama dengan petugas Babinsa, melihat sejumlah warga sedang menanam padi. Saat itu, dari dalam hatinya tergerak untuk membantu masyarakat tersebut,” ucap Bripka Dony Retang.
Semetara itu Kapolsek Matawai Lapawu Iptu Heri Bertus Sidi, S.AP mengatakan sinergi TNI Polri di wilayah Kecamatan Lapawu terjali erat, terbukti dalam berbagai kegiatan masyarakat TNI Polri selalu terlibat bersama melakukan pengamanan.
"Kehadiran TNI Polri di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman," terang Iptu Heri Sidi.
"Sebagai aparat keamanan kita harus mampu mengambil simpati dan beradaptasi dengan warganya. Apapun jenis kegiatan yang dilaksanakan warganya, kita harus hadir ditengah-tengah masyarakat," ujarnya.
*g26*