Kapolres Sumba Timur Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025
Waingapu_ Kapolres Sumba Timur AKBP Dr. Gede Harimbawa,, menghadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati Sumba Timur, pada Senin 10/11/2025.
Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Sumba Timur, Umbu Lili Pekuwali, S.T., M.T., dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Sumba Timur, personel TNI-Polri, ASN, serta para pelajar dari berbagai sekolah di Kota Waingapu.
Dalam upacara tersebut, Bupati Sumba Timur membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia, Saifullah Yusuf, yang menekankan pentingnya meneladani semangat dan pengorbanan para pahlawan bangsa.
“Para pahlawan berjuang untuk generasi yang akan datang, untuk kemakmuran bangsa yang mereka cintai. Perjuangan mereka adalah bagian dari ibadah, darah dan air mata mereka adalah doa yang tak pernah padam. Menyerah berarti meninggalkan amanah kemanusiaan,” demikian kutipan dalam amanat tersebut.
Lebih lanjut, Bupati menyampaikan bahwa semangat pantang menyerah yang diwariskan para pahlawan harus menjadi kekuatan bagi generasi masa kini dan mendatang untuk melanjutkan cita-cita perjuangan bangsa.
“Di masa kini, perjuangan tidak lagi dilakukan dengan bambu runcing, melainkan dengan ilmu, empati, dan pengabdian. Namun semangatnya tetap sama membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, dan memastikan tidak ada satu pun anak bangsa yang tertinggal dari arus kemajuan,” lanjutnya.
Dalam amanat tersebut juga ditegaskan bahwa semangat perjuangan para pahlawan kini dihidupkan melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang berfokus pada penguatan ketahanan nasional, peningkatan pendidikan, penegakan keadilan sosial, serta pembangunan manusia Indonesia yang sehat, cerdas, dan berdaya.
Menutup amanatnya, Bupati mengajak seluruh peserta upacara untuk bersyukur atas kemerdekaan yang telah diperjuangkan dengan darah dan air mata para pahlawan.
“Hari ini, mari kita bersyukur dan berjanji bahwa kemerdekaan ini tidak akan sia-sia. Kita akan melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan cara kita bekerja lebih keras, berpikir lebih jernih, dan melayani lebih tulus,” pungkasnya.
Kapolres Sumba Timur AKBP Dr. Gede Harimbawa menyampaikan bahwa momentum Hari Pahlawan harus menjadi pengingat akan pentingnya solidaritas dan semangat juang dalam menghormati pengorbanan para pahlawan.
AKBP Dr. Gede Harimbawa juga menekankan agar semangat kepahlawanan tersebut terus diwariskan dalam upaya membangun wilayah Kabupaten Sumba Timur menjadi lebih baik.
“Dengan solidaritas dan semangat menghormati jasa para pahlawan, mari kita terus berjuang untuk membangun Kabupaten Sumba Timur agar menjadi yang terbaik,” ujar Kapolres.
Kehadiran Kapolres Sumba Timur dalam upacara tersebut menjadi wujud nyata sinergi antara Polri dan Pemerintah Daerah dalam menjaga semangat nasionalisme dan menghormati jasa para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan Indonesia. _052

