Kapolres Sumba Timur Pimpin Serah Terima Jabatan Kasat Narkoba

Kapolres Sumba Timur Pimpin Serah Terima Jabatan Kasat Narkoba

Tribratanewssumbatimur.com –  Polres Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur menggelar serah terima jabatan (sertijab) Kasatres Narkoba, Jumat (24/12/16).

Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolres Sumba Timur Ajun Komisaris Besar Polisi Alfis Suhaili, SIK, M. Si. Upacara serah terima dilaksanakan di lapangan apel Polres Sumba Timur yang dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kasubbag, Kasi, personel Polres Sumba Timur dan PNS Polres Sumba Timur.

8dd3c520-98a1-4196-9c9a-85a84bbacebe

Pejabat yang melaksanakan serah terima yakni IPTU I Ketut Suardana, yang sebelumnya menjabat Kasatres Narkoba Polres Sumba Timur digantikan oleh IPDA Kaharudin, S.H.

Dalam acara tersebut dilaksanakan penandatangan Berita Acara Sertijab, Berita Acara Pengambilan sumpah jabatan dengan mengundang rohaniawan dan penandatangan Pakta Integritas.

afe8c4c0-f98c-441b-b160-14748d0d970d Dalam sambutannya Kapolres Sumba Timur AKBP Alfis Suhaili, SIK, M. Si menyampaikan mutasi adalah hal yang lasim di lingkungan Polri. Kapolres mengucapan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasinya dalam melaksanakan tugas dan pengabdian yang telah diberikan  untk kemajuan Polres Sumba Timur, serta berpesan agar dimana pun berada semoga dapat memberi karya terbaik di tempat tugas yang baru.

Kepada pejabat yang baru agar segera melaksanakan tugas serta menyesuaikan dengan situasi dan kondisi di Polres Sumba Timur,  pahami karakteristik wilayah dan situasi internal di Polres Sumba Timur khususnya Satnarkoba, pelajari lingkungan, terutama yang berkaitan dengan tugas dan fungsi Satnarkoba.

Upacara serterima jabatan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat lama dan pejabat baru oleh personel Polres Sumba Timur. (pc26/naijeste)