Lagi, SIMADE Hadir Ditengah Masyarakat, Kali Ini Di Kecamatan Umalulu
Tribratanewssumbatimur.com – Satlantas Polres Sumba Timur kembali memberikan pelayanan kepada masyarakat yakni Sim Masuk Desa (SIMADE) berupa pelayanan pembuatan baru atau perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan sistem jemput bola yang digelar dihalaman Mapolsek Umalulu, Kamis (8/2/18) siang.
“ Program SIMADE merupakan salah satu bentuk pelayanan prima Kepolisian yang merupakan penjabaran program Kapolri yakni Profesional, Modern dan Terpercaya (Promoter). Dalam dengan sistem menjemput bola untuk memudahkan pelayanan masyarakat yang membutuhkan SIM, ujar Kasat Lantas Polres Sumba Timur Iptu Bery Nathaniel, SH.
[caption id="attachment_7169" align="aligncenter" width="933"] Kasat Lantas Iptu Bery Nathaniel, SH, saat memberikan pelayanan SIMADE kepadda masyarakat (Dok. Humas resST) [/caption]
“ salah satu pertimbangan program SIMADE diluncurkan karena masyarakat banyak yang mengeluh karena harus ke Waingapu, dengan jarak yang jauh dan memakan biaya sehingga dengan program SIMADE ini dapat memudahkan masyarakat bisa merasakan pelayanan terdekat, “ imbuhnya.
“ tangapan masyarakat sangat senang dan antusias menyambut program SIMADE ini, karena mereka tidak mengantri dalam mengisi formulir permohonan SIM baik pembuatan baru maupun perpanjangan, “ Kata Iptu Bery.
(pc26)