Polres Sumba Timur Lakukan Rapat Monev Program Dan Anggaran Triwulan I T. A. 2022

Polres Sumba Timur Lakukan Rapat Monev Program Dan Anggaran Triwulan I T. A. 2022
Kabagren Polres Sumba Timur AKP Putu Pariada saat menyampaikan paparan. Kamis 21/04/22

Tribrataneswst_Polres Sumba Timur melaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program dan Anggaran Triwulan I Tahun 2022, di Gedung Multimedia Sanika Satyawada Polres Sumba Timur. Kamis 21/04/22

Kegiatan yang dibuka oleh Wakapolres Sumba Timur Kompol Muh. Arif Sadikin,S.H, itu bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi Pelaksanaan Anggaran Polres Sumba Timur dan jajaran agar dilaksanakan tepat waktu.

Dalam Sambutannya Kompol Arif menyampaikan “ Dalam pengelolaan anggaran wajib mempedomani prinsif okonimis, efisien, efektif dan akuntabil atau dapat dipertanggung jawabkan sesuai aturan yang ada.”.

Selain itu Kabagren Polres Sumba Timur AKP Putu Pariada dalam paparannya juga menyampaikan evaluasi presentasi penyerapan anggaran Bagian, Satuan, Seksi dan Polsek Jajaran yang telah melakukan penyerapan anggran hingga Triwulan I.

Saat malukakan paparannya AKP Putu juga menyampaikan kepada pada Kabag, Kasat, Kasie dan Kapolsek Agar selalu berkoordinasi dengan Bagian Perencanaan “ Apabila dalam kegiatannya tidak bisa melakukan penyerapan anggaran agar dapat berkoordinasi dengan Bagren untuk dapat dilakukan Revisi.” Kata AKP Putu.

Pada kesempatan tersebut juga disampaikan untuk mempedomani sasaran prioritas dalam Rencana Strategi, Rencana Kerja serta target Output dan Outcome Kinerja Satker Tahun Anggaran 2022 yang telah ditetapkan dalam RKA dan DIPA Satker serta kegiatan Prioritas Polri.

Hadir dalam Rapat tersebut adalah Para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek jajaran, Kaurmin dan Kasium Polsek Jajaran Polres Sumba Timur. 052

* J O L A