Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Desa Watu Puda Berhasil Amankan 4 Ekor Hewan Curian

Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Desa Watu Puda Berhasil Amankan 4 Ekor Hewan Curian

Tribratanewssumbatimur.com – Bhabinkmtibmas Desa Watupuda, Polres Sumba Timur Brigpol Basri berama warga berhasil mengamankan 4 ekor hewan curian di hutan Walu Katiku, Dusun 2 Desa Watu Puda, Kamis (6/10/16) malam.

Brigpol Basri Basri mengatakan awal kejadian bermula ketika ada laporan bahwa telah terjadi kehilangan 1 ekor kerbau di kampung Panjir, Desa Mehamata Kecamatan Paberiwai. Kerbau tersebut milik Abraham Umbu Kadu (anggota polsek lewa). Setelah kejadian kehilangan hewan tersebut saudara abraham bersama warga Kampung Panjir melakukan pencarian dan mendapatkan informasi bahwa kerbau tersebut ada di Desa Watu Puda.

watu6 Berdasarkan informasi tersebut saudara abraham bersama warga panjir meminta bantuan Bhabinkamtibmas Desa Watu Puda Brigpol Basri untuk melakukan pencarian kerbau tersebut. Dalam pencarian Brigpol Basri dan warga berhasil menemukan 1 ekor kerbau dan 3 ekor kuda sementara diikat bersama sama dalam satu tempat di hutan Walu Katiku, Dusun 2 Desa Watu Puda.

Setelah melakukan pengecekan ciri-ciri ternyata kerbau tersebut milik abraham, sementara 3 ekor kuda yang juga ditemukan tersebut masih dilakukan pengecekan karena cap hewan tersebut tidak jelas dan susah untuk dikenali karena telah di rusak. Atas kejadian itu Brigpol  bersama warga Kampung Panjir membawa hewan ke Polsek Umalulu untuk di amankan dan dilakukan proses penyelidikan. (pc26)