Gandeng Bhabinkamtibmas, Kapolsek Waingapu Kota gelar sosialisasi Karhutla di Sekolah SMA Negeri 1 Kambera

Gandeng Bhabinkamtibmas, Kapolsek Waingapu Kota gelar sosialisasi Karhutla di Sekolah SMA Negeri 1 Kambera

Tribratanewssumbatimur.com Operasi Bina Karuna Turangga 2017 yang dilaksanakan Polres Sumba Timur selama empat belas hari mulai dari tanggal 18 September sampai dengan 1 Oktober 2017 dengan target utama pencegahan dan penangulangan kebakaran hutan dan lahan terus digalakan dengan berbagai kegiatan preventif dan preemtif.

Rabu (26/9/17) pagi, Kapolsek Waingapu Ipda Andika Dhimas P.,S.TK bersama anggota Polsek Waingapu Kota mengandeng Bhabinkamtibmas kelurahan Lambanapu Bripka Wempi Missa dan Bhabinkamtibmas kelurahan Malumbi Brigpol Seprianus Pandarangga, SE melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), di Sekolah SMA Negeri 1 Kambera.

[caption id="attachment_6120" align="aligncenter" width="933"] Foto : dok.humas[/caption]

Dalam penyampaiannya Kapolsek memberikan pengetahuan sejak dini kepada para siswa-siswi agar kelak tidak mengikuti jejak para pendahulu yang sering membakar hutan dan lahan di saat musim kemarau.

“ aktifitas membakar lahar agar tumbuh rumput baru yang mana merupakan kebiasaan yang tidak boleh oleh generasi penerus, jangan meneruskan tradisi yang merugikan tersebut,” ujar Kapolsek.

Dihadapan peserta sosialisasi yang terdiri dari kepala sekolah, para guru, anak-anak murid Kapolsek menyampaikan dampak-dampak dan kerugian yang dialami dalam aktifitas Karhutla tersebut serta menyampaikan langkah-langkah pencegahan Karhutla serta sanksi pidana bagi para pelaku yang sengaja membakar hutan,padang dan lahan. (pc26)