Sedikit Dari Gajinya, Brigpol Rizky Beri Bingkisan Kasih Untuk Warga Desa Binaannya
Tribratanewsst _ Bekerja dengan hati nurani serta peduli dan tenggap terhadap hal yang terjadi di lingkungan sekitar adalah hal yang diharapankan tertanam dalam diri Personil Polri.
Wujud peduli terhadap dampak hama belalang yang mengakibatkan gagal panen di wilayah Desa Binaannya, Bhabinkamtibmas Desa Wulla Kecamatan Waijelu Brigpol Stevan Rizky Djo Thomas memberi sedikit bingkisan terhadap warganya. Sabtu 16/07/22 lalu.
Menyisipkan sedikit dari gajinya Brigpol Rizky membeli sembako untuk diberikan kepada warga yang terdampak gagal panen akibat hama belalang yang terjadi di Desa Binaannya.
Memang isi dari bingkisan yang diberikan tidak seberapa tapi Brigpol Rizky sangat berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi yang menerimanya.
"Memang isi dari bingkisan ini tidak seberapa tapi harapan saya bingkisan ini dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan. " Kata Brigpol Rizky.
Sedikit dari hasil keringatnya itu, Brigpol Rizky telah berbagi kasih dengan 5 Kepala Keluarga di Kampung Eibiko Dusun Waimima Desa Hadakamli.
Kegiatan peduli kasih yang dilakukan oleh Brigpol Rizky adalah wujud peduli Polri guna mendukung pemerintah dalam mewujudkan pemulihan ekonomi. 052
* J O L A