Si Propam Polres Sumba Timur Gelar Gaktiblin, Tegakkan Disiplin dan Tertib Administrasi Anggota

Tribratanewsst.com_ Dalam rangka menegakkan kedisiplinan dan menjaga profesionalisme personel, Seksi Profesi dan Pengamanan (Si Propam) Polres Sumba Timur menggelar kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) terhadap seluruh anggota Polres Sumba Timur, pada Rabu 16 April 2025 pagi.
Kegiatan Gaktiblin dipimpin langsung oleh Wakapolres Sumba Timur, Kompol Abd. Basith Algadri, didampingi oleh Kepala Seksi Propam, Iptu Moses Kopong, bersama personel Propam lainnya.
Adapun aspek pemeriksaan meliputi sikap tampang, serta kelengkapan administrasi perorangan seperti KTP, SIM, KTA, dan surat-surat kendaraan dinas maupun pribadi. Selain itu, sikap perilaku dan penggunaan atribut dinas juga turut menjadi perhatian utama dalam kegiatan ini.
Kapolres Sumba Timur, AKBP Dr. Gede Harimbawa, S.E., S.H., M.H., M.I.Kom, melalui Wakapolres Kompol Abd. Basith menyampaikan bahwa Gaktiblin merupakan langkah preventif untuk menjaga disiplin dan wibawa institusi kepolisian di mata masyarakat.
Menurutnya, setiap anggota Polri dituntut untuk menjadi teladan, tidak hanya dalam pelaksanaan tugas di lapangan, tetapi juga dalam sikap, penampilan, dan kepatuhan terhadap aturan internal, sehingga sesuai arahan Kapolres Sumba Timur kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin di Polres dan Polsek Jajaran.
“Gaktiblin ini merupakan agenda rutin yang dilakukan untuk memastikan seluruh anggota berada dalam kondisi siap tugas, baik secara fisik, mental, maupun administratif. Disiplin itu dimulai dari hal-hal kecil seperti kerapian sikap tampang dan kelengkapan surat-surat. Kami ingin memastikan bahwa seluruh personel Polres Sumba Timur selalu tampil prima dan profesional,” tegas Kompol Abd. Basith.
Sementara itu, Kasi Propam Polres Sumba Timur, Iptu Moses Kopong, menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk mendeteksi lebih awal pelanggaran disiplin yang mungkin dilakukan oleh anggota. Ia menekankan pentingnya kesadaran individu dalam menjaga citra institusi Polri.
Secara umum, kegiatan Gaktiblin berjalan dengan lancar dan kondusif. Sebagian besar anggota telah menunjukkan kesiapan dan kerapian sesuai standar yang ditetapkan.
Dengan berjalannya kegiatan ini, Polres Sumba Timur berharap seluruh personel mampu menunjukkan sikap profesional, tidak hanya saat bertugas, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari sebagai bagian dari wujud pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara. _052