AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH : Gadget Mendekatkan Yang Jauh, Menjauhkan Yang Dekat

AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH : Gadget Mendekatkan Yang Jauh, Menjauhkan Yang Dekat

Tribratanewssumbatimur.com – Kapolres Sumba Timur AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH, hadir sebagai nara sumber dalam kegiatan diskusi interaktif cerdas bermedia sosial, Sabtu (27/10/18) siang, di GKS Manubara.

Dalam penyampaiannya Kapolres menjelaskan bahwa fakta internet saat ini yang berpengaruh dalam kehidupan manusia.

“ internet mempunyai pengaruh yang sangat besar, gadget mendekatkan yang jauh, menjauhkan yang dekat bahkan dalam kehidupan kita sehari-hari tak bisa lepas dari internet itu sendiri,” kata Kapolres Sumba Timur AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH.

“ saat ini orang bisa hidup tanpa ponsel paling lama 7 menit dan mengakses internet rata-rata 8-11 jam sehari, “ ungkap Kapolres.

“ tingginya pengguna media sosial dimanfaatkan untuk menyebarkan berita bohong atau Hoax, Sara, Hate Speech maupun pencemaran nama baik”, jelas Kapolres.

Kapolres juga menjelaskan, agar masyarakat tidak terpengaruh berita hoax, agar dicermati isi berita tersebut. “ cari mencari tau sumber berita, cek tanggal berita, jangan hanya 1 sumber dan cari segera berita yang benar agar kita tidak masuk dalam hoax,” seru Kapolres.

“ perbanyak membaca buku dan kurangi bermain Handphone yang menggunakan internet, karena penyebab kurangnya komunikasi antara sesama adalah dimana kita lebih banyak menggunakan media sosial,” ujarnya.

Kegiatan diskusi interaktif cerdas bermedia sosial terseut mengambil tema ‘ Mengunggah Aman Tanpa Melanggar Hukum’ dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda tahun 2018 yang diselenggarakan oleh Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Waingapu yang bekerja sama dengan Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Cabang Sumba Timur.

*g26*