Hadir Di SMP N 1 Pahunga Lodu, Kapolsek Fajar Beri Sosialisasi Penting

Hadir Di SMP N 1 Pahunga Lodu, Kapolsek Fajar Beri Sosialisasi Penting

Tribratanewsst.com_ Kapolsek Pahunga Lodu Ipda Fajar E. Cahyono,S.H., terus lakukan Sosialisasi Perundungan / Bullying kepada siswa-siswi Pelajar di Pahunga Lodu.

Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Pahunga Lodu, Desa Kaliuda Kecamatan Pahunga Lodu mendapat giliran berbagi materi Sosialosasi. Jumat 20/10/2023.

Saat membawakan materinya Ipda Fajar menjelaskan apa itu Perundungan atau Bullying dan jenis-jenis kenakalan remaja lainnya.

"Bullying merupakan suatu bentuk perundungan atau penindasan yang dilakukan oleh satu atau sekelompok orang yang lebih kuat secara sengaja terhadap orang yang lebih lemah dengan tujuan untuk menyakiti orang lain." Jelas Ipda Fajar.

Kapolsek Fajar menyampaikan bahwa terjadinya Bullying dipengaruhi 2 faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal.

Faktor internal sendiri bisa jadi kerena pencarian jati diri dan kontro diri yang lemah, sedangkan faktor eksternal terjadi salah satunya karena kurangnya perhatian orang tua dan salahnya pergaulan dalam suatu komunitas.

Ipda Fajar juga menambahkan bahwa perlunya peran orang tua dan kumpulan komunitas pergaulan yang positif dapat mencegah anak-anak terlibat dalam perundungan atau bullying. _052