Polres Sumba Timur Laksanakan Kesjas Berkala
Tribratanewssumbatimur.com – Bagian Sumber Daya (Bagsumda) Polres Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur melaksanakan test berkala Kesamaptaan Jasmani (kesjas) semester II Tahun 2016, Jumat (21/10/16).
Kegiatan Kesjas merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan selama 2 kali setiap tahun atau setiap semester. Pelaksanaan Kesjas sesuai dengan petunjuk dan perintah dari Mabes Polri sebagai salah satu program Polri dalam memantau dan menjaga fisik para personil Polri.
Paurlat Bagsumda Polres Sumba Timur Aipda Rustam menjelaskan pelaksanaan Kesjas selain untuk memantau dan menjaga fisik para personil Polri, hasil dari kegiatan Kesjas juga merupakan persyaratan administrasi bagi personil yang akan mengusulkan kenaikan pangkatnya (UKP), mengikuti pendidikan pengembangan karir seperti SIP, SAG, SESPIMMA dan SESPIMMEN.
Kegiatan Kesjas diikuti oleh 408 anggota Polri dan PNS Polres Sumba Timur yang dilaksanakan pada tanggal 21 dan 28 Oktober 2016. (pc26)