Kapolres dan Dandim Serta Pejabat Publik Sumba Timur Divaksin Perdana

Kapolres dan Dandim Serta Pejabat Publik Sumba Timur Divaksin Perdana

TribrataNewsSumbaTimur.Com - Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K dan Dandim 1601 Sumba Timur Letkol Czi. Dr. Dwijoko Siswanto, S.E., M. Pol bersama 8 orang pejabat publik lainnya menjadi orang pertama yang disuntik vaksin Covid-19 di Kabupaten Sumba Timur, Jumat, (05/01/2021). 

Bertempat di Aula Setda Kabupaten Sumba Timur, Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K mengatakan sebagai pejabat publik harus menjadi contoh untuk menyakin masyarakat bahwa Vaksin Covid 19 aman.

"Bagi yang akan divaksin jangan takut karena ini aman. Tidak terasa apa-apa. Dengan divaksinnya pejabat publik akan menimbulkan kepercayaan dari masyarakat," kata Kapolres.

Pencanangan dan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 (Sinovac) yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sumba Timur dengan melibatkan Faskes Puskesmas Kota Waingapu Kabupaten Sumba Timur terhadap pimpinan dan pejabat publik di Kabupaten Sumba Timur.

Kabupaten Sumba Timur mendapat jatah Vaksin Sinovac 1 koli yang isinya sebanyak 2.440 vial. Vaksin tersebut diperuntukan untuk Tenaga Kesehatan dan Pejabat Publik Kabupaten Sumba Timur.


*g26*