Bersama tim terpadu Dinsos. Satresnarkoba Polres Sumba Timur, sosialisasi bahaya narkoba dan kenakalan remaja

Bersama tim terpadu Dinsos. Satresnarkoba Polres Sumba Timur, sosialisasi bahaya narkoba dan kenakalan remaja

Tribaranewssumbatimur.com – Mengantisipasi sejak dini terkait pencegahan narkotika dan kenakalan para remaja, khusus di kabupaten Sumba Timur, Polres Sumba Timur melalui Satresnarkoba bekerjasama dengan tim terpadu Dinas Sosial kabupaten Sumba Timur, menggelar sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja bagi pelajat SMP dan SMA, Selasa (5/9/17) pagi.

Sosialisasi kali ini dipusatkan di di SMA Negeri 1 Rindi. Dalam sosialisasi yang diikuti puluhan siswa di sekolah tersebut, Kasat Narkoba Iptu Putu Pariada memaparkan materi tentang bahaya narkoba terhadap generasi muda dengan harapan para generasi penerus bangsa tidak terjerumus dalam penggunaan narkoba yang melanggar hukum jika digunakan.

Kasat Narkoba juga menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu upaya untuk mencegah peredaran narkotika harus dimulai dari lingkup terkecil siswa yakni keluarga, sekolah dan lingkungan secara berkesinambungan.

Diakhir acara Kasat Narkoba berharap para murid yang merupakan generasi masa depan bangsa bisa membentengi diri dari narkoba dan tidak sekali-kali mencobanya. (pc26)